Tiga Lulusan SMK Tunas Harapan Pati Raih Emas di ASEAN Worldskills 2023


Kategori:
Prestasi
Sely Indraswari
Rabu, 16 Agustus 2023

     Prestasi membanggakan berhasil diraih oleh tiga lulusan kebanggaan SMK Tunas Harapan Pati. Pada ajang ASEAN Worldskills ke-13 yang dilaksanakan di Singapura pada 23-25 Juli 2023 lalu, perwakilan Indonesia yang merupakan lulusan SMK Tunas Harapan Pati berhasil meraih medali emas untuk dua mata lomba yaitu Mobile Robotic dan Mechanical Engineering CAD. 

            Ahmad Yogi Fernanda dan Denny Syahrul Afriansyah, peraih medali emas untuk mata lomba Mobile Robotic pada ASEAN Worldskills 2023 ini ialah lulusan SMK Tunas Harapan Pati jurusan Teknik Otomasi Industri (TOI) tahun 2021. Mereka  adalah tim yang berhasil mengharumkan nama SMK Tunas Harapan Pati karena menjadi Juara 1 LKS Tingkat Nasional untuk mata lomba yang sama pada tahun 2021. Saat ini, baik Yogi maupun Denny sedang menempuh pendidikan di Politeknik Elektronika Surabaya (PENS) dengan beasiswa penuh. Sesuai perannya dalam tim robotik, Yogi mengambil jurusan D-4 Mekatronika dan Denny mengambil jurusan D-4 Teknik Komputer. 

      Begitu pula dengan peraih medali emas untuk mata lomba Mechanical Engineering CAD di ASEAN Worldskills 2023, Hamdani Maftuh Rohman juga merupakan lulusan SMK Tunas Harapan Pati jurusan Teknik Pemesinan tahun 2020. Sebelumnya, Hamdani telah menggaungkan nama SMK Tunas Harapan Pati di kancah nasional karena berhasil menjadi Juara 1 LKS Tingkat Nasional mata lomba Mechanical Engineering CAD pada tahun 2020. Saat ini Hamdani menempuh pendidikan S-1 Teknik Mesin di Universitas Sebelas Maret (UNS). 

asean 2.png

         Prestasi yang telah mereka raih ini adalah buah dari kerja keras yang luar biasa dan terus menerus dalam menghadapi tempaan selama proses sebagai siswa di SMK Tunas Harapan Pati. Tidak mudah untuk bisa menjadi peserta LKS apalagi sampai berhasil menjadi juara internasional. “Untuk menjadi tim LKS yang paling penting adalah niatnya. Jika sudah ada niat, latihan seberat apapun akan terasa ringan. Kedua adalah komunikasi antara peserta, pembimbing, dan kakak kelas berjalan dengan baik. Kakak kelas biasanya setelah lulus tetap memantau adik kelasnya untuk memberikan support dan evaluasi,” kata Pak Moh. Zaenal Arifin, S.Tr.T selaku juara LKS Tingkat Nasional Mobile Robotic tahun 2017 yang sekarang menjadi guru TOI SMK Tunas Harapan Pati.

           Selain ASEAN Worldskills ini, momen yang ditunggu-tunggu adalah Worldskills Competition (WSC). Mereka yang telah menjadi juara di ASEAN Worldskills akan kembali mengikuti seleksi untuk mewakili Indonesia di ajang lomba kelas dunia. Pak Sahlan, S.ST. selaku pembimbing LKSN Robotic optimis Yogi dan Denny bisa mewakili Indonesia dalam ajang WSC di Amerika Serikat. “Mereka (Yogi dan Denny) memiliki jiwa juang yang tinggi sejak kelas satu SMK dulu. Mereka kompak dan punya semangat untuk belajar hal baru. Jika semangat mereka masih sama seperti saat SMK tentu mereka memiliki peluang sangat besar untuk mewakili Indonesia di ajang WSC. Selama tidak ada masalah teknis di luar dugaan,” jelasnya. 

asean 3.png

         Hamdani, ketika ditanyai perihal kemenangan yang baru saja diraih, mengaku sangat bersyukur dan memberikan berbagai pesan untuk adik-adik kelasnya. “Saya sangat bersyukur karena perjuangan untuk mencapai titik ini sangatlah tidak mudah. Target saya selanjutnya selain melanjutkan ke WSC adalah ingin ilmu saya bisa bermanfaat untuk orang lain. Untuk adik-adik saya di SMK Tunas Harapan Pati, manfaatkanlah kesempatan di SMK untuk belajar sebaik-baiknya, terus belajarlah dari pengalaman kecil untuk terus bergerak menuju the best version on you,” paparnya. 

            “Ini menjadi bukti untuk adik kelas bahwa anak-anak di Pantura, khususnya Kota Pati, ternyata bisa berlaga di tingkat internasional. Juga untuk siapapun warga Pati, kita bisa,” kata Bapak Leksono Mugi Aswanto, M.T. selaku ketua jurusan Teknik Otomasi Industri yang turut memberikan komentarnya. “Untuk mereka yang sudah berhasil semoga mendapatkan perhatian yang lebih karena mereka adalah aset negara. Semoga setelah lulus bisa berada di tempat yang layak agar lebih bisa membesarkan negeri ini lagi,” pungkasnya.  

            Prestasi lulusan SMK Tunas Harapan Pati di ajang ASEAN Worldskills menjadi salah satu bukti kuatnya komitmen SMK Tunas Harapan Pati dalam mewujudkan visi sekolah menjadi ‘sekolah unggul berdaya saing internasional’ dan tagline #pencetakinsanhebat serta mengukuhkan SMK Tunas Harapan Pati sebagai sekolah unggulan Jawa Tengah.